14 Manfaat Jarak Bali, Jarak Botol Dan Efek Samping

Banyak orang yang tidak mengetahui manfaat jarak bali bagi kesehatan digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Tanaman ini bukan hanya indah untuk dijadikan hiasan, tetapi juga sangat membantu dalam pengobatan tradisional. Nama latin jarak bali disebut Jatropha podagrica Hook, merupakan tanaman tegak dengan nama lain yang disebut jarak batang gajah atau jarak botol. Diluar negeri tanaman familiar dengan sebutan Buddha belly plant atau Bottleplant shrub. Tanaman ini asli berasal dari Amerika tropis, kemudian disebarkan sebagai tanaman hias di berbagai belahan dunia.

Manfaat Jarak Bali, Jara Botol

Menurut beberapa sumber mengatakan bahwa tanaman jarak bali digunakan untuk meredakan nyeri, antiradang, dan menghilangkan bengkak. Di Afrika, tanaman ini telah dijadikan sebagai campuran obat herba, termasuk mengobati diare dan sebagai pencahar. Berdasarkan penelitian, tanaman jarak bali diduga mengandung racun berbahaya jika dikonsumsi. Untuk itu perlu diketahui dosis yang tepat dalam membuat herba alami.

Manfaat Jarak Bali Bagi Kesehatan


Jarak bali merupakan tanaman hias yang kini telah dinaturalisasi ke berbagai daerah tropis. Akar, batang, daun biji dan buah tanaman ini digunakan dalam pengobatan tradisional di Afrika Barat. Beberapa manfaat jarak bali untuk kesehatan diantaranya adalah: 
  1. Biji jarak bali digunakan sebagai obat pencahar, anti-helminthic dan abortifacient (mencegah aborsi). 
  2. Biji tanaman ini juga digunakan untuk mengobati asites (pengumpulan cairan dalam perut).
  3. Selain itu, bijinya dapat digunakan untuk obat asam urat.
  4. Biji tanaman ini ternyata digunakan untuk mengobati kelumpuhan.  
  5. Minyak biji tanaman ini telah digunakan sebagai ramuan dalam pengobatan rematik.
  6. Ektraksi atau minyak biji juga mampu mengatasi gatal dan parasit kulit. 
  7. Minyak biji digunakan untuk mengobati demam.
  8. Tak hanya itu, ekstraknya dapat mengobati sakit kuning. 
  9. Ramuan herba dari biji jarak bali dapat mengobatai penyakit gonore. 
  10. Herba biji jarak digunakansebagai agen diuretik dan obat pencuci mulut.
  11. Daun jarak bali digunakan sebagai agen hemostatik (menghentikan pendarahan pada pembuluh).
  12. Kulit kayu jarak pagar digunakan untuk meracuni ikan. 
  13. Biji tanaman ini digunakan sebagai obat pencahar oleh orang Afrika, dengan cara dikunyah. 
  14. Benih tanaman ini bisa menjadi agen kemoterapi dengan dosis yang tidak mematikan.

Efek Samping Jarak Bali


Menurut studi, tanaman jarak bali dapat meningkatkan resiko kematian yang tinggi pada tikus yang telah diberi makanan dari tanaman ini. Efek samping jarak bali berupa gejala keracunan termasuk diare, ketidakmampuan untuk menjaga postur tubuh normal, menyebabkan depresi. Perubahan patologis di usus kecil, hati, jantung, ginjal, dan paru-paru berhubungan dengan tingkat makanan. Perubahan diantaranya adalah enteritis katarak, erosi mukosa usus, perdarahan di usus halus. Juga menyebabkan darah tidak lancar di jantung dan paru-paru, dan perubahan lemak di hati serta ginjal.

Gejala sebagian besar berhubungan dengan gangguan gastrointestinal. Perut terasa sakit akut dan terbakar, tenggorokan kering sekitar setengah jam setelah konsumsi biji. Gejala ini diikuti rasa mual, muntah dan diare, bahkan muntah dan tinja bisa mengandung darah.
Pada intoksikasi parah akan mengalami dehidrasi dan gastroenteritis hemorrhagic (pembuluh darah kepala pecah). Berakibat pada depresi dan pembuluh kardiovaskular pecah, terlebih sangat rentan pada anak-anak.

Dalam beberapa kasus, sedikitnya konsumsi tiga biji dapat menyebabkan gejala toksik. Di sisi lain, konsumsi sebanyak 50 biji telah menyebabkan gejala yang relatif ringan. Curcin, phytotoxin atau toxalbumin, senyawa ini ditemukan dalam buah jarak bali. Dosis minimal bila diberikan dengan cara suntikan, mungkin hanya berukuran kecil (0,00000001%) dari berat badan. Dan konsumsi secara oral sebaiknya beberapa ratus kali lebih sedikit. Dosis untuk anak-anak hampir sama dengan orang dewasa, sebaiknya hanya mengkonsumsi 0.5-1 biji. 

Baca juga:

Untuk mendapatkan manfaat jarak bali untuk kesehatan secara maksimal, sebaiknya mengikuti petunjuk aturan pakai. Dosis yang berlebihan dapat merusak organ dan fungsi tubuh, karena tanaman ini mengandung racun jika tidak diolah dengan benar.


Referensi

  • Jatropha podagrica. Publish by Inchem.
  • Preliminary observations on the anthelmintic activity of Jatropha against strongyloides and Haemonchus infections in goats and sheep. Publish by Topical Animal Health Production, Ahmed & Adam, 1979. 
  • Jatropha podagrica, image courtesy of Wikimedia Commons.
14 Manfaat Jarak Bali, Jarak Botol Dan Efek Samping 14 Manfaat Jarak Bali, Jarak Botol Dan Efek Samping Reviewed by Jamaluddin on 11/13/2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.