Cara Memperbanyak Pohon Teh Tehan Dan Ciri Acalypha Siamensis

Tanaman ini masih banyak digunakan masyarakat sebagai hiasan yang dipangkas secara rutin. Salah satunya untuk membuat pagar tradisional yang membatasi tanah orang lain. Manfaat daun Teh Tehan ternyata tidak hanya untuk pembuatan batas tanah ataupun pagar. Tetapi juga digunakan sebagai tanaman obat untuk membantu peningkatan kesehatan tubuh. Cara memperbanyak pohon teh tehan sangat mudah, tidak diperlukan perawatan khusus.

Cara Memperbanyak Pohon Teh Tehan

Di Indonesia, sejak dahulu orang tua kita telah banyak menggunakan tanaman ini sebagai pemisah atau pembatas tanah. Pagar alami ini tampak indah dengan perawatan rutin, pemangkasan, dan tidak perlu pemupukan. Tetapi jarang sekali orang mengetahui manfaat daun teh tehan sebagai obat tradisional. Salah satu alasannya karena tanaman ini dianggap beracun dan membahayakan, tidak dianjurkan untuk di konsumsi.


Klasifikasi Dan Morfologi Daun Teh Tehan


Tanaman teh tehan termasuk kedalam genus Acalypha. Tanaman ini merupakan genus terbesar ketiga dari keluarga Euphorbiaceae yang terdiri dari sekitar 450 spesies. Setidaknya klasifikasi tanaman teh tehan ada 28 spesies dapat ditemukan di Asia Tenggara. Nama latin tanaman teh tehan disebut Acalypha Siamensis, nama lainnya disebut daun Teh Siam, atau Wild Tea. Acalypha Siamensis merupakan tanaman asli yang tumbuh subur di Thailand, Vietnam, Malaysia Peninsula, Singapura, Sumatera, dan Sulawesi.

Cara Memperbanyak Pohon Teh Tehan, Ciri Acalypha Siamensis

Morfologi atau ciri-ciri tanaman teh-tehan, tanaman teh tehan untuk pagar, klasifikasi acalypha siamensis, ditandai dari perkembangan dan pertumbuhannya sebagai berikut:
  1. Ciri-ciri tanaman teh-tehan, Acalypha siamensis merupakan tanaman semak yang tumbuh setinggi 2,5 meter. 
  2. Daunnya bersusun secara bergantian, berbentuk elips dan pinggir daun bergerigi. 
  3. Batang tanaman keras, daun membentuk rumpun sehingga sangat sesuai digunakan sebagai tanaman pagar. Warna daun tampak hijau, daun tua berwarna hijau tua.
  4. Bunga biseksual, bunga betina yang dipenuhi oleh kuntum besar. Pinggiran kelopak bergigi di ujung bawah, dan diselingi bunga jantan mengarah ke ujung.
  5. Pembungaan terjadi hampir sepanjang tahun, umumnya dari Januari hingga November.
  6. Tanaman dapat berkembang baik, tumbuh subur di dataran tinggi dan rendah, serta tahan naungan.


Cara Memperbanyak Pohon Teh Tehan


Acalypha Siamensis dianggap sebagai tanaman teh tehan untuk pagar yang paling sesuai tanpa perlu material tambahan. Tanaman ini bercabang banyak membentuk semak, dirawat dan di pangkas hingga membentuk tembok pagar. Bentuk daun berukuran sedang akan membentuk rumpun yang rapat, menghalau pandangan dari luar dan debu. Umumnya masyarakat kita menanam daun teh tehan didepan rumah sebagai pagar yang mengelilingi tanah sekitar rumah.

Adapun cara memperbanyak tanaman daun teh tehan dengan stek batang hampir sama dengan cara menanam daun sirih, sebagai berikut:
  1. Potong batang tanaman minimal 20 cm, pastikan memotong ruas batang yang telah tua. Kemudian rendam potongan batang kedalam air.
  2. Siapkan media tanam seperti tanah yang dicampur dengan kompos dan pasir. Perbandingan komposisi 3:3:1, aduk hingga merata dan masukkan kedalam polibag kecil.
  3. Tancapkan potongan batang teh tehan dengan posisi ruas. Kemudian letakkan ditempat yang teduh hingga 3 hingga 4 minggu.
  4. Setelah tanaman tumbuh tunas baru, lakukan penyiraman rutin dan menjaga kelembaban tanah agar tidak basah dan tidak terlalu kering.
  5. Jangan terburu-buru memindahkan tanaman yang baru bertunas. Biarkan hingga 6 bulan, kemudian pindahkan ke tanah.


Cara memperbanyak pohon teh tehan dengan stek batang merupakan salah satu cara termudah. Perawatan tanaman dianggap sangat mudah, hanya diperlukan perawatan khusus pada awal menanam. Di awal penanaman, lakukan penyiraman secara rutin hingga tanaman berusia 3 minggu. Kemudian dapat diberikan pupuk pertumbuhan atau kompos kotoran hewan, dan bersihkan dari tanaman gulma.  

Acalypha Siamensis, image courtesy of Wikimedia Commons.
Cara Memperbanyak Pohon Teh Tehan Dan Ciri Acalypha Siamensis Cara Memperbanyak Pohon Teh Tehan Dan Ciri Acalypha Siamensis Reviewed by Jamaluddin on 9/04/2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.