1001 Manfaat Daun Ruku-Ruku, Tulsi, Dalam Pengobatan Ayurveda

Di India dan bagi kaum Hindu, tanaman daun ruku-ruku disebut Tulsi, Tulasi/Thulasi. Banyak orang di Sumatera mengenal tanaman daun ruku-ruku untuk bumbu masakan tradisional. Seperti di Minangkabau, daun ruku-ruku digunakan sebagai salah satu rempah penyedap masakan. Tetapi sebenarnya tanaman ini bermanfaat lebih dari itu. Selama ribuan tahun orang-orang di India telah memahami manfaat daun ruku-ruku untuk kesehatan. Terutama dalam tradisi Ayurveda, pengobatan berbagai penyakit menggunakan herba ini.

1001 Manfaat Daun Ruku-Ruku, daun tulsi

Daun ruku-ruku tidak hanya digunakan dalam masakan khas Padang, tetapi juga digunakan dalam masakan Thailand. Dalam bahasa Thailand disebut Kaphrao, dikenal dengan nama Thai basil atau dengan Thai lemon basil. Masakan yang paling terkenal dari daun ruku-ruku salah satunya adalah Kaphrao phat. Hidangan ini berupa tumis basil yang dicampur daging atau sea food.

Daun ruku-ruku merupakan genus ramuan aromatik tahunan dan dianggap sebagai tanaman  semak. Daun ruku-ruku dari spesis Ocimum Tenuiflorum, terdiri dari 2 jenis, yaitu: 
  1. Shyama Tulsi atau Krishna Tulsi, ciri-ciri daun, bunga dan batang berwarna ungu/gelap. Di Indonesia tanaman ini sering disebut daun selasih.
  2. Rama Tulsi, ciri-ciri batang, bunga dan daun berwarna hijau. Paling sering digunakan sebagai bumbu masakan Padang, disebut daun ruku-ruku. 


Kedua jenis tanaman ini tergolong sama, berasal dari satu spesis (Ocimum Tenuiflorum). Jadi, ada perbedaan antara daun ruku-ruku, daun selasih, dan daun kemangi. Ketiga tanaman ini merupakan tanaman Basil, dari keluarga Ocimum. Tetapi yang paling banyak bermanfaat untuk kesehatan adalah ruku-ruku dan selasih. Itu sebabnya tanaman ini disebut Holy Basil yang digunakan dalam pengobatan Ayurveda.

Adapun kandungan senyawa kimia yang terdapat dalam daun ruku-ruku diantaranya adalah asam oleanolic, asam folat, asam rosmarinat. Juga termasuk eugenol, carvacrol, linalool, ß-caryophyllene. Minyak esensial tanaman ini sebagian besar terdiri dari eugenol (70%) ß-elemene (11,0%), ß-caryophyllene (8%) dan germacrene (2%). 

Manfaat Daun Ruku-Ruku, Tulsi, Tulasi/Thulasi


Dalam tradisi Ayurveda, tanaman Tulasi (Surasa) telah digunakan selama ribuan tahun karena beragam khasiat dalam pengobatan. Beberapa manfaat daun ruku-ruku untuk kesehatan dari beberapa wilayah di dunia adalah sebagai berikut:
  1. Dalam teks Charaka Samhita, daun ruku-ruku dianggap sebagai adaptogen yang dapat menyeimbangkan berbagai proses dalam tubuh. 
  2. Aroma yang khas dianggap sebagai obat mujarab untuk kehidupan manusia, dan dipercaya dapat memanjangkan umur manusia.
  3. Dalam tradisi ayurveda, ekstrak tulasi atau ruku-ruku digunakan untuk pengobatan berbagai penyakit organ dalam tubuh. Ramuan tanaman ruku-ruku digunakan dalam berbagai bentuk seperti teh herbal, bubuk kering, dan daun segar. 
  4. Minyak atsiri daun ruku-ruku banyak digunakan untuk pengobatan dan herba kosmetik.
  5. Dibeberapa daerah India, selama berabad-abad penggunaan daun kering ruku-ruku dicampur dengan biji-bijian untuk mengusir serangga. Di Sri Lanka, ramuan daun ruku-ruku digunakan sebagai obat nyamuk.
  6. Ekstrak tanaman dapat bermanfaat sebagai antibakteri melawan E.Coli, S.Aureus dan P.Aeruginosa. Sangat baik digunakan untuk mengobati gangguan pencernaan seperti diare.
  7. Anti-bakteri yang terkandung didalamnya dapat membantu proses penyembuhan keputihan, mencegah jamur dan bakteri.
  8. Tanaman tulsi memiliki sifat anti-inflamasi, dapat digunakan untuk mengobati bengkak dan mengurangi nyeri.
  9. Daun ruku-ruku membantu penyembuhan berbagai gangguan kulit, termasuk ruam kulit, gigitan serangga, eksim dan gatal-gatal. 
  10. Manfaat daun ruku-ruku untuk kesehatan untuk mengobati vitiligo atau leukoderma. Leukoderma ditandai dengan munculnya bercak putih pada bagian tubuh.
  11. Daun ruku-ruku yang dijadikan jus digunakan dalam Nasya Karma, membantu meringankan sakit kepala, penyakit kepala dan leher. 
  12. Menurut tradisi pengobatan India, daun ruku-ruku digunakan sebagai tonik saraf dan membantu mempertajam ingatan. Sangat baik untuk mencerdaskan otak, untuk daya ingatan manula, dan membantu penyembuhan insomnia.
  13. Jus daun ruku-ruku membantu mengurangi jerawat dan bekas luka.
  14. Menurut Ayurveda, daun ruku-ruku tidak hanya mengatasi gangguan pencernaan. Tetapi juga sangat ampuh mengatasi parasit usus dan konstipasi. Dianggap sangat efektif untuk mengatasi infeksi cacing gelang.
  15. Daun tanaman yang dicampur dengan air sangat efektif untuk menurunkan demam.
  16. Jus daun ruku-ruku juga dapat mengobati batuk, bronkitis dan penyakit paru lainnya. Dapat membantu dalam sekresi lendir berlebihan.
  17. Mengkonsumsi daun ruku-ruku sangat berkhasiat sebagai tonik jantung dan memurnikan darah. 
  18. Tanaman ini dapat digunakan sebagai obat diabetes dan menurunkan kolesterol.
  19. Untuk kaum pria, biji tanaman ruku-ruku sangat efektif untuk mengobati ejakulasi dini dan meningkatkan kualitas air mani.
  20. Cobalah untuk menngkonsumsi 10 hingga 12 lembar daun ruku-ruku setiap hari. Karena dapat membantu untuk mengurangi stres dengan aroma yang kuat dan rasa astringent. 
  21. Tingkat stres yang terkontrol akan menyebabkan keinginan untuk merokok atau kecanduan berkurang. Sangat bagus untuk membantu menghentikan kebiasaan merokok dan kecanduan.


Cara Mengolah Daun Ruku-Ruku Untuk Kesehatan


Menurut catatan pengobatan Ayurveda Acharyas, disarankan menggunakan semua bagian tanaman untuk pembuatan jus segar. Termasuk mencampur seluruh bagian daun, cabang lunak, akar yang lunak, biji dan bunga. Manfaat jus ini sangat efektif untuk mengatasi demam, batuk dan bronkitis. Mengobati sakit kepala migrain, membantu mengurangi jerawat, ruam dan masalah kulit lainnya dan menyingkirkan parasit dalam tubuh. 

Mengkonsumsi jus secara rutin dapat memurnikan darah dan menjaga kesehatan jantung, mengurangi kadar gula darah dan kolesterol. Untuk penggunaan luar dapat dijadikan pasta, digiling halus dan tempelkan pada kulit yang ingin diobati. Ada banyak manfaat daun ruku-ruku untuk kesehatan yang tidak tersebutkan dan telah digunakan selama ribuan tahun. Itu sebabnya tanaman ini disebut Tulsi, dalam bahasa Sanskerta diartikan sebagai 'tanaman yang tak ada bandingannya'. 

Referensi

  • Hindu Mythology. By Wilkins, W.J. Publish by New Delhi: D.K. Printworld (P) Limited, 2003.
  • Sacred Hindu Symbols. By Chatterjee, Gautam, publish by Abhinav Publications, 2001.
  • South Asian Folklore: An Encyclopedia. Publish by Taylor & Francis, 2003. 
1001 Manfaat Daun Ruku-Ruku, Tulsi, Dalam Pengobatan Ayurveda 1001 Manfaat Daun Ruku-Ruku, Tulsi, Dalam Pengobatan Ayurveda Reviewed by Jamaluddin on 9/24/2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.