20 Manfaat Dolar Rambat Ficus Pumila Untuk Kesehatan

Tanaman dolar rambat paling sering terlihat menutupi dinding tembok pagar ataupun rumah. Nama latin tanaman dollar rambat disebut Ficus Pumila, merupakan spesies tanaman berbunga dari keluarga murbei. Tanaman ini berasal dari Asia Timur, paling banyak tumbuh di Cina, Jepang, dan Vietnam. Manfaat dolar rambat untuk kesehatan sangat banyak, walaupun beberapa isu menyebutkan bahwa tanaman ini berbahaya. Dolar rambat digunakan untuk mengobati impotensi, gangguan menstruasi, disuria, dyschezia, rematik, sakit pinggang, bisul dan impetigo.

Manfaat Dolar Rambat Ficus Pumila

Saat ini dolar rambat telah dibudidayakan beberapa wilayah Amerika Serikat bagian tenggara dan selatan. Pumilus, dalam bahasa latin artinya 'kerdil' yang mengacu pada daun tanaman. Tanaman ini telah lama digunakan sebagai bahan pembuatan obat tradisional, khususnya di wilayah Asia Timur. Nama lain tanaman dolar rambat disebut Climbing fig, Creeping fig, Fig ivy. Dan di Cina disebut P'i-li atau Mu-lien (wood lotus). 

Ficus Pumila atau dolar rambat dapat tumbuh 2,5 hingga 4 meter. Daun muda tampak jauh lebih kecil dan lebih tipis daripada daun dewasa. Dalam penyebarannya, tanaman ini membutuhkan tawon Blastophaga pumilae yang diberi makan larva kupu-kupu Marpesia Petreus. Sehingga tanaman ini dapat berbuah, yang juga bermanfaat untuk kesehatan. Dolar rambat paling banyak digunakan sebagai tanaman hias, merambat pada dinding pagar dan rumah. Fungsinya untuk penghias rumah hampir sama dengan tanaman teh tehan, acalypha siamensis.

Manfaat Dolar Rambat Untuk Kesehatan


Adapun beberapa manfaat dolar rambat untuk kesehatan antara lain adalah sebagai berikut:
  1. Manfaat buah dolar rambat dapat digunakan sebagai obat untuk mengatasi kebiasaan mengompol
  2. Daun dan buah bisa digunakan untuk mengobati impotensi.
  3. Mengobati orkitis atau radang testis pada pria. 
  4. Mengatasi haid tidak teratur untuk wanita remaja dan dewasa.
  5. Air rebusan buah dolar rambat sebanyak 9 hingga 24 gram dicampur batang dan daun kering sebanyak 9 hingga 15 gram. Ramuan ini digunakan untuk mengobati penyakit rematik.
  6. Ramuan diatas juga digunakan untuk mengobati artritis (radang sendi). 
  7. Digunakan untuk mengobati nyeri sendi karena keseleo.
  8. Di wilayah Okinawa Jepang, tanaman ini digunakan sebagai minuman untuk mengobati diabetes. 
  9. Orang Jepang juga membuat ramuan untuk mengobati tekanan darah tinggi dari tanaman dolar rambat.
  10. Sementara di wilayah Cina, pengobatan tradisional menggunakan daun dolar rambat untuk menghilangkan bengkak. 
  11. Tradisi Cina juga memanfaatkan daun Ficus Pumila untuk mengobati disentri
  12. Juga digunakan untuk mengobati Hematuria, gejalanya muncul darah di urin. 
  13. Dapat mengobati carbuncles atau bisul yang menyebabkan infeksi kulit. 
  14. Tanaman ini digunakan untuk pengobatan spermatorrhea. Gejalanya ditandai dengan ejakulasi secara tidak sengaja dan berlebihan bahkan tanpa orgasme. 
  15. Tradisi Cina juga menggunakannya untuk terapi Galactagogue, meningkatkan suplai Air Susu Ibu. Ataupun mengatasi masalah kekurangan sekresi susu pada ibu menyusui.
  16. Mengobati disuria, dengan gejala rasa sakit atau terbakar saat buang air kecil.
  17. Mengobati dyschezia, salah satu gangguan proses defekasi atau Buang Air Besar.
  18. Mengobati impetigo yang sering terjadi pada anak. Gejala ditandai dengan infeksi kulit yang menyebabkan terbentuknya lepuhan kecil berisi nanah.
  19. Buah Ficus Pumila varietas Awkeotsang telah digunakan dalam campuran masakan. 
  20. Di Taiwan, buahnya dikeringkan atau dibuat jelly yang saat ini dikenal Aiyuzi Jelly. 


Manfaat dolar rambat untuk kesehatan paling efektif menyembuhkan keluhan pria dibandingkan wanita. Telah lama tradisi Asia Timur menggunakan tanaman ini untuk menyembuhkan beberapa penyakit secara alami.

Ficus Pumila, image courtesy of Wikimedia Commons.
20 Manfaat Dolar Rambat Ficus Pumila Untuk Kesehatan 20 Manfaat Dolar Rambat Ficus Pumila Untuk Kesehatan Reviewed by Jamaluddin on 9/05/2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.