Cara Merawat Tanaman English Ivy Di Halaman Rumah

Tanaman ivy atau nama latin disebut Hedera Heliks dan sebutan lainnya adalah common ivy, English ivy, European ivy, atau Ivy. Tanaman ini merupakan spesies tumbuhan berbunga dari keluarga Araliaceae, diduga berasal dari Eropa dan Asia Barat. Tanaman ini tampak seperti anggur yang merambat keseluruh ruang kosong, menempel pada dinding rumah dan batang pohon. Banyak orang di Indonesia mulai tertarik menanamnya, sehingga diperlukan cara merawat tanaman english ivy yang benar.

Cara Merawat Tanaman English Ivy

Tanaman ini dianggap sebagai spesies invasif, bahkan di Washington USA tanaman ivy disebut sebagai gulma berbahaya. Sehingga pemerintahan melarangnya untuk menjual bibit ataupun budidaya ivy. Pertumbuhannya sangat cepat membuat ivy diminati banyak orang sebagai tanaman hias. Tetapi apabila tidak merawatnya secara rutin, tanaman ini bisa saja menutupi rumah dan halaman tetangga.

Menurut studi, tanaman ivy paling sering dibudidayakan sebagai tanaman hias. Dimana spesies ini bisa menarik satwa liar, lebih dari 70 spesies serangga dan buahnya dapat dimakan oleh 16 jenis burung. Jika kita menanam english ivy dihalaman yang luas, bukan tidak mungkin perkembangannya menjadi semak belukar. Perkembangannya yang invasif sangat dibutuhkan keseriusan, perlu mengetahui cara merawat tanaman english ivy.

Orang-orang di Eropa sering menanamnya untuk menutupi dinding, bahkan direkomendasikan oleh pemerintah setempat. Manfaat tanaman english ivy juga dapat mendinginkan ruangan ketika musim panas, dan dapat melindungi bangunan dari kelembaban tanah. Juga melindungi dinding dari fluktuasi suhu dan paparan langsung sinar matahari. 

Cara Merawat Tanaman English Ivy


Setidaknya ada lebih dari 30 kultivar yang dapat dipilih untuk dibudidayakan dengan ciri-ciri berwarna kuning, putih, dan warna campuran. Hedera heliks merupakan spesis tanaman hijau yang merambat pada dinding dan baang pohon. Dapat tumbuh setinggi 20 hingga 30 meter dan juga bisa tumbuh dipermukaan datar. Adapun cara merawat tanaman english ivy dapat mengikuti petunjuk sederhana berikut:

  1. Jika belum mempunyai tanaman ivy, siapkan bibit yang berasal dari stek batang yang sudah keluar akarnya.
  2. Gunakan pot berdiameter 20 hingga 30 cm yang diisi media tanam dari tanah humus atau tanah kompos.
  3. English ivy umumnya tumbuh subur di berbagai pH tanah, paling ideal pH 6,5. 
  4. Tanaman bibit ataupun masih kecil lebih menyukai lokasi lembab dan teduh. Sebaiknya menghindari tanaman dari paparan sinar matahari langsung.
  5. Lakukan penyiraman rutin, setidaknya setiap hari atau jangan sampai tanah kering karena ivy menyukai kelembaban.
  6. Jika tanaman sudah burumur 4 bulan, dapat memindahkannya ke tanah. Tempatkan dipinggir dinding dan usahakan tempatnya teduh. Sebelum memasukkan bibit kedalam tanah, isi dengan kompos untuk membantu pertumbuhannya. Menanam english ivy hampir sama dengan cara menanam tanaman dolar rambat.
  7. Berikan perawatan rutin berupa pemangkasan ujung tunas tanaman agar cepat bertunas. 
  8. Berikan pupuk kompos dari kotoran hewan setiap bulan untuk membantu pertumbuhan.
  9. Apabila tanaman sudah menutupi ruang dinding seluruhnya, pastikan untuk memangkas secara rutin.

Cara merawat tanaman english ivy sangat mudah, sepanjang meletakkannya di tempat yang teduh dan lembab. Tetapi perlu diperhatikan perawatan rutin dan berkala jika tanaman sudah tumbuh besar. Ivy tumbuh dengan cepat dan akar berserat akan mencengkram dinding dan batang pohon. 

Tanaman ini sulit dilepas, bahkan meninggalkan jejak pada dinding dan bisa merusak lapisan terluar dinding. Jika tanaman ini dibiarkan akan berkembang ke selokan, menyumbat saluran air dan atap. Bahkan pertumbuhannya dilantai bisa merusak dan mengangkat ubin keluar. 

Hedera Helix, image courtesy of Wikimedia Commons.
Cara Merawat Tanaman English Ivy Di Halaman Rumah Cara Merawat Tanaman English Ivy Di Halaman Rumah Reviewed by Jamaluddin on 9/07/2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.